LINGKAR WARNA: November 2015 November 2015 ~ LINGKAR WARNA -->

Monday, November 30, 2015

photograph: Pasi Alto

Setelah sebelumnya kami pernah membahas mengenai sebuah biro asal vietnam dengan judul Mendunia dengan botol bekas dan bambu kini kami akan mengulas kembali sebuah biro dengan konsep manajemen yang memiliki cukup banyak kemiripan dengan yang sebelumnya dan menurut kami konsep ini akan sangat cocok buat rekan rekan yang ingin memulai sebuah biro arsitektur baru minimal sebagai sebuah referensi perbandingan.

google search: tyin architect




Dari sisi desain, karakter desain dari biro ini sangat spesifik dan cukup mudah di kenali, bermain dengan material material sederhana dengan finishing yang sederhana pula. Sebagian besar karya mereka yang telah terpublikasi menggunakan  material utama kayu dan berbahan concrete ekspose tanpa finishing.

image courtesy by tyinarchitect
Peran fotografer dalam setiap publikasi karya karya mereka sangat terasa, hal ini sangat jarang di lakukan oleh kebanyakan rekan rekan, memperhatikan detail karya terbangun dalam rekam karya fotografi. Karya karya spektakuler dengan material sederhana pada akhirnya dapat di publikasikan secara maksimal dan memiliki nilai investasi publikasi yang panjang.

photograph: Pasi Alto

Sebagian besar karya karya mereka yang terpublikasi pada jurnal jurnal arsitektur adalah bangunan yang bersifat sosial. Pertanyaannya mengapa bangunan sosial??? jangan menganggap remeh bangunan sosial!! bangunan sosial memiliki nilai yang sangat kuat dan memiliki keuntungan yang banyak, di antaranya adalah.

yang pertama. Bangunan sosial bersifat tanpa kepentingan, sehingga ide ide desain bisa di terapkan secara ideal hanya  di pengaruhi oleh, kebutuhan, fungsi dan estetikanya saja tidak dengan yang selainnya.

yang kedua. Bangunan sosial cenderung memiliki sponsor sehingga sering kali tidak terkendala pada masalah pembiayaan, dengan kata lain anda dapat membangun portofolio terbangun dengan biaya yang gratis.

yang ketiga. Karna sifatnya yang sosial anda cenderung bersemangat mengerjakannya bukan?

yang keempat. Jurnal jurnal arsitektur dunia sangat senang memberitakan projek projek seperti ini sehingga perusahaan anda yang baru akan sangat cepat di kenal di seantero dunia, teknologi internet sangat memudahkan hal itu dewasa ini.

yang kelima. dan masih banyak manfaat lainnya.


official website: www.tyinarchitects.com

Adalah biro arsitek Tyin tegnestue Architect, biro arsitek asal norwegia ini telah merealisasikan projeknya di banyak tempat di dunia, bahkan sala satunya ada di indonesia yaitu pusat pelatihan sungai penuh di jambi dan masih banyak lagi. Sebagai kesimpulan dan review dari pembahasan di atas maka sebagai biro arsitek baru anda dapat memperhatikan hal hal berikut ini, sebagai bagian dari bisnis model anda

yang pertama. Jenis karya bangunan tidak perlu wah dan heboh heboh amat deh!!!

yang kedua. Material dan bahan bangunan bisa dengan yang sederhana tidak selalu yang hightect gitu!!!.

yang ketiga. Sebaiknya anda melibatkan photografer profesional dalam setiap publikasi karya biro anda.

yang keempat. Anda bisa mempertimbangkan memulai dengan project project yang bersifat sosial.

yang kelima. Dengan empat poin diatas sudah cukup membuat anda mendunia dengan perkembangan teknologi internet dewasa ini.







Sunday, November 29, 2015

29 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

memiliki kendaraan ini mungkin akan memberikan kemudahan baru bagi jenis pekerjaan landsekap bahkan mungkin dapat menghadirkan jenis usaha baru bagi pengusaha pengusaha yang bergerak di bidang konstruksi. Sebuah kendaraan telah di desain untuk mampu melakukan pemindahan sebuah pohon dengan mudah dan sempurna.

mobil pemindah pohon
ArborCo: image courtesy by musclecarszone
Adalah ArborCo sebuah perusahaan asal australia yang berfokus pada bisnis dan teknologi ini. Memindahkan sebuah pohon benar benar menjadi sangat mudah dan menjadi lebih ramah terhadap lingkungan, mulai dari yang kecil sampai dengan yang cukup besar.




Saturday, November 28, 2015

Radii inc workshop: image courtesy by curbed

Pada umumnya setiap arsitek ataupun mahasiswa arsitektur memimpikan bekerja pada perusahaan arsitektur yang bonafit sebelum akhirnya mendirikan bironya sendiri, dan atau bekerja sebagai team professional pada perusahaan perusahaan besar milik negara dan bisa di pastikan sangat jarang memilih atau membayangkan aktifitas profesi yang satu ini.

radii inc workshop: image courtesy by curbed




Terbukanya pasar yang lebih luas ketika di terapkannya MEA dan produksi yang semakin mudah di dukung oleh perkembangan teknologi seperti 3d printing dan cutting laser menyebabkan profesi ini akan semakin potensial dan memiliki kedudukan bisnis yang menguntungkan di masa mendatang.

ed wood dan leszek stefanski, co-owner radii inc: image courtesy by curbed

Di indonesia sudah cukup banyak yang membidangi bisnis ini namun sifatnya masih perorangan dan belum menyentuh ke ranah yang lebih ter manajemen, dengan melihat peluang yang lebih besar ini di kemudian hari anda mungkin akan menjadi salah satu pelopor "arsitektural model maker" professional tidak hanya di indonesia tetapi juga di negara-negara ASEAN bahkan di dunia.

bjarke ingels (BIG): image courtesy by curbed

Untuk projek projek kelas dunia sebagaimana di release oleh curbed nilai kontrak perprojek berada di kisaran 100,000 sampai 300,000 dolar sebuah nilai yang fantastis bukan!!! nah sekarang anda seharusnya mulai mempertimbangkan alternatif profesi ini, pembuat maket profesional atau professional architectural model maker.



28 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Desain rumah dinas pegawai di kota pare pare

Ini sering kali terjadi, desain yang tadinya tidak ter-aprove sebagai finis projek di projek tertentu justru terpakai pada projek lainnya, jadi tidak ada yang di sebut dengan desain percuma, maka berusahalah kemas setiap ide terbaik anda sebaik mungkin.

akses terus info terbaru dari website ini dengan
GABUNG KOMUNITAS BERBAGI  MODEL RUMAH MINIMALIS 2020 UNTUK JOIN !!!!

Desain rumah dinas pegawai
Desain rumah dinas pegawai 

Jika anda mengikuti sharing projek kami, kami telah mendesain model yang serupa dengan desain ini sebelumnya dengan judul Desain rumah minimalis di wakatobi, pada waktu itu kami memaparkan bahwa desain ini di reject atau tidak ter-aprove, ya benar saja! beberapa ide desain terkadang akan menemukan jodohnya pada klien lainnya.



Mencari informasi arsitektur, di sini saja!!! Gunakan kolom search di kanan atas untuk menemukan informasi yang anda butuhkan, ketikkan kata kunci anda dan klik search. atau gunakan pencarian dengan kategori di kiri kanan website ini, dan atau skrol untuk melanjutkan membaca artikel. Selamat berselancar =)

Desain rumah dinas pegawai
Desain rumah dinas pegawai 

Dua unit rumah ini merupakan desain rumah yang di tujukan kepada pegawai perusahaan tertentu di kota pare pare, sulawesi selatan. Unit pertama yang terletak di sisi kiri merupakan unit kecil yang akan di bangun baru dari nol, sedang unit di sebelahnya unit yang lebih besar merupakan bangunan renovasi. Klien menginginkan adanya integrasi kedua unit tersebut maka jadilah desain seperti yang anda lihat ini.

Desain rumah dinas pegawai
Desain rumah dinas pegawai 

Kami mengajukan setidaknya tiga alternatif desain namun tidak ada satupun yang menarik bagi sang klien, setelah browsing dan melihat portofolio online kami ternyata sang klien tertarik dengan salah satu desain kami sebelumnya dan ingin agar bangunannya di buat tipikal dengan desain tersebut.

LIHAT SEMUA KATEGORI ARTIKEL DI SINI

Model rumah minimalis 2020 
jasa arsitek dan kontraktor Makassar  
Melayani seluruh indonesia  Hubungi WA:081241644892  
untuk berbagai contoh desain lainnya: 

Wednesday, November 18, 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Rumah tertinggi  dan termahal di dunia

Archdaily telah merilis 9 bangunan paling kontroversi sepanjang masa dan salah satu yang paling mencolok adalah bangunan ini!!! kita mungkin sudah sering melihat bangunan ini via internet tapi tidak menyangka kalau bangunan ini di tujukan hanya kepada satu keluarga saja.

image courtesy by quora
KLIK DI SINI UNTUK MELIHAT BERBAGAI DESAIN ARSITEKTUR UNIK LAINNYA

antilla tower mumbai: image courtesy by architizer




Dibangun berdekatan dengan Golibar daerah kumuh di pusat Kota Mumbai , menara berlantai 27 ini adalah rumah bagi satu keluarga dan saat ini memegang gelar kediaman pribadi paling mahal di dunia, dengan rekor rumah senilai $ 1B USD . Dimiliki oleh orang kelima terkaya di dunia , Mukesh Ambani , rumah ini dirancang bekerja sama dengan perusahaan Amerika Perkins + Will dan Hirsch Bedner Associates , arsitek perencana dari hotel hotel Mandarin Oriental di seluruh dunia . Setiap lantai rumah memiliki satu setingan tema yang spesifik, bahan mewah bersumber dari seluruh dunia yang dipilih oleh Ibu Ambani sendiri.

Antilla Tower  Mumbai: image courtesy by daily mail

Proyek ini telah menerima penolakan luas dari warga Mumbai yang berpendapat menara ini tidak sensitif dan berlebihan , berpenampilan sangat berlebihan sebagai sebuah rumah yang mencakup garasi parkir enam lantai, sembilan lift pribadi , dan luasan mencapai 400.000 kaki persegi hanya untuk ruang hunian satu keluarga.

image courtesy by antila
Bagaimana hal semacam ini dalam pandangan  kita??





Monday, November 16, 2015


perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
image courtesy by homeize
Menghasilkan karya yang nyata dan realistik adalah puncak dari kepuasan seorang 3d artist, dan ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk di dapatkan. Meskipun perkembangan software dan hardware begitu cepat tetapi sebagian artist belum juga mendapatkan set up yang benar benar membuatnya berpuas diri, beberapa dari kita mungkin terjebak dengan set up yang itu itu saja dan tutorial yang begitu begitu saja. Pada artikel ini kita akan membahas 10 tips dan trik menggunakan 3ds max yang dapat meningkatkan kualitas 3d anda. Artikel ini menulis kembali apa yang di tuliskan oleh Douglas fenton yang di publish Architizer ke dalam bahasa indonesia, berikut ulasan selengkapnya. 

1. Mengatur bentuk dan pemodelan

perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
memberi nama, layering dan group: image courtesy by architizer





Ketika anda membangun sebuah model dengan 3ds max, selalu gunakan skala 1:1 dan berikan keterangan nama yang jelas kepada setiap objek. Itu akan sangat membantu dan memudahkan anda untuk mengetahui "dinding selatan" di banding dengan "box 095" pada gambar kerja yang rumit. Gunakan layer dan manfaatkan tools group untuk menggroup berbagai elemen secara bersama sama dan ketika membuat sebuah perulangan yang sama gunakan pilihan instance. Dengan cara itu anda akan membuat objek atau material yang berubah pada satu objek akan di ikuti juga oleh perubahan yang lainnya secara instan.

2. Mengisolasi objek

Pada kasus gambar kerja yang kompleks, isolasi objek dengan cara klik kanan pada objek dan pilih pilihan isolate, hal ini akan memfokuskan anda dalam mengedit dan mengatur material hanya pada satu objek yang terisolasi tersebut saat objek lainnya ter sembunyi (terhidden)

3. Populate

Gunakan fitur populate untuk menempatkan kumpulan group dari objek orang pada scene anda dari built-in Library. Tersedia objek dengan animasi, seperti orang yang berdiri dengan gerakan yang sederhana atau orang yang berjalan  apabila di tempatkan pada path dan objek objek ini secara keseluruhan telah termaterialing.


perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
image courtesy by architizer
letakkan beberap kamera pada area kerja anda, gunakan untuk menyorot setiap modeling secara detail gunakan kamera dengan set up kamera menggunakan lensa sempit, dan hindari kamera yang menyorot gambar secara keseluruhan hal ini di maksudkan untuk menghindari godaan melihat gambar secara terus menerus yang membuat pemodelan menjadi tidak efektif terhadap waktu kerja.

5. Photography set-up

Software rendering dewasa ini memungkinkan anda melakukan eksplorasi setup yang begitu beragam bahkan bisa di katakan tak berhujung, apa apa yang tidak dapat di lakukan pada dunia nyata dengan bahkan kamera super profesionalpun dapat di lakukan dengan mudah dengan mudah pada software. Tetapi jika anda tetap menjadikan standar setup photography sebagai filosofi setup anda maka gambar hasil render anda akan menunjukkan kualitas yang akrab di mata setiap orang yaitu kualitas photography.

6. Rendering

perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
image courtesy by architizer


Jika anda menggunakan render engine secara khusus misalnya v-ray, pastikan bahwa semua material yang di gunakan teroptimize menggunakan material suport dari render engine tersebut. Ini untuk menghindari kecenderungan efek yang aneh terjadi karena material yang tidak suport atau tidak sesuai, jangan di anggap remeh ini sangat mempengaruhi hasil render anda.


Perhatikan benda benda disekitar anda pada dunia nyata untuk memperoleh petunjuk bagaimana setiap perbedaan material dan permukaan benda berubah berdasarkan responnya terhadap kondisi cahaya. Anda akan jarang menemukan warna benda yang hitam tampil benar benar hitam dan atau putih tampil benar benar putih, sehingga untuk di ketahui hindari penggunaan material dengan perwarnaan hitam murni misalnya RGB=0 atau putih murni RGB=255.

Demikian juga misalnya anda akan jarang menemukan objek dengan tepi yang tajam, maka buatlah tepian objek menjadi sedikit lebih smooth hal ini memungkinkan objek akan terlihat lebih realistis ketika merespon pencahayaan yang menyinarinya.

perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
image courtesy bu architizer


8. Pencahayaan yang realistis

Gunakan pencahayaan yang berdasar kepada pencahayaan dunia nyata maka material dan warna pada objek 3d anda akan terlihat lebih meyakinkan. Ambil sebuah foto dari lingkungan yang mirip dengan scene yang akan anda buat set-up kamera dengan mode otomatis. Catat shutter speed nya, aperture, dan ISO speedyang digunakan pada kamera tersebut. Aplikasikan setingan ini pada Physical camera di 3dsmax dan sedikit lakukan penyesuaian pada sumber cahaya saja misalnya HDRI atau sun sampai hasil render mendekati foto. Nah sekarang anda sudah memiliki satu standar set-up ligting untuk dunia nya yang bisa di terapkan pada beberapa scene yang sama dan lakukan hal yang sama untuk beberapa scene dengan mood yang berbeda.

Anda mungkin membutuhkan untuk menambahkan beberapa pencahayaan tambahan tetapi pastikan cahaya tidak sampai over bright hal ini akan mempengaruhi hasil kualitas render anda. Ingat semakan banyak sumber cahaya yang anda gunakan, semakin banyak material reflectif yang anda gunakan maka ini akan sangat mempengaruhi kecepatan rendering anda.

9. Output

Selalu menyimpan out-put render dalam bentuk 32bit TIFF dan jangan pernah dalam bentuk JPEG. JPEG adalah format tercompres alias format dengan kualitas yang diturunkan hal ini akan menyulitkan anda ketikan mengatur setingan setingan pewarnaan pada fase post production. 32bit TIFF adalah format tanpa compres dan memungkinkan anda melakukan pengeditan jauh lebih baik pada fase post production.

perbaharui alur kerja anda menjadi lebih efektif
image courtesy by architizer


10. Update dan Simpan

3ds Max adalah program yang sangat kompleks, periksa paket layanan terbaru secara teratur untuk memastikan anda tidak ketinggalan terhadap setiap informasi pembaruan, perbaikan interface dan fasilitas terbaru.



Friday, November 13, 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Kenali 3 metode ini modular-panel built dan manufactured

Ketika berbicara mengenai perbedaan jenis jenis rumah, mungkin ada beberapa kebingungan berkenaan dengan istilah yang telah di gunakan untuk mendiskusikan  bangunan jenis apa yang akan di bangun. Prefab, modular, panel built, dan manufactured seringkali saling bergantian dalam penggunaannya, tetapi makna dari masing masing istilah tersebut sebenarnya berbeda beda.

3 Metode konstruksi masa depan
image courtesy by popsugar


Sedikit mengenai prefabrikasi, "prefab" adalah sebuah istilah yang luas yang mana mencakup beberapa tipe yang berbeda dari bangunan. Secara teknis, setiap rumah yang akan di bangun telah memiliki bagian bagian struktur yang di kerjakan di pabrik dan kemudian di rangkai pada tapaknya, yang demikian ini dapat di katakan sebagai "prefab". Baik modular ataupun panel built, keduanya masuk dalam kelompok prefab ini, Perbedaannya hanya seperti perbedaan antara tipe tipe mobil, semuanya memiliki kemiripan satu sama lain tetapi tetap saja berbeda.








Seperti yang anda lihat pada video di atas, panel building diselesaikan dengan mempersiapkan lantai pada tapak terlebih dahulu dan kemudian menyusun setiap bagian bagian dinding pada tempatnya satu persatu. Tipe konstruksi ini dapat sangat berguna dalam membangun rumah yang tidak membutuhkan kerapian berlebih seperti pada metode modular, metode konstruksi ini juga lebih terdengar bersifat struktural saja sebagai salah satu jenis dari bangunan prefabrikasi. Bangunan prefabrikasi komersial sering kali di selesaikan dengan cara ini karena memungkinkan dalam membuat ruang terbuka yang lebar dan plafon yang lebih tinggi. Metode ini juga jauh lebih murah dalam pengangkutan panel panelnya di banding sistem modular yang jauh lebih mahal.

Modular building



Pada video di atas menunjukkan sebuah module di tempatkan dengan menggunakan sebuah crane. Dengan metode modular, rumah telah di bentuk dalam kotak kotak terpisah berupa modul modul yang mana kemudian di satukan secara bersama untuk membentuk sebuah rumah yang utuh. Saat modulnya di angkut menggunakan truk truk raksasa, anda dapat mengetahui bahwa truk truk tersebut lebarnya hanya sekitar 16 kaki, hal ini berarti bahwa modul dari setiap ruangan lebarnya mestilah kurang dari 16 kaki, namun dengan teknologi baru kondisi ini telah dapat di pecahkan dan rumah menjadi lebih memungkinkan untuk di sesuaikan.

Bangunan modular sering kali tidak dapat membangun struktur struktur tambahan seperti garasi dan teras di pabrik, tetapi dengan memadukan metode panel building dan tenologi terbaru modular building, pabrik pabrik rumah modular kini dapat membangun rumah anda sampai dengan kondisi 90% komplet terselesaikan. Perlu di ketahui bahwa di indonesia panel building sudah mulai di perkenalkan, adapun modular building sepengetahuan kami baru sebatas wacana dan kompetisi kompetisi saja.

Manufactured Housing



Tidak seperti panel building ataupun modular building,  tidak ada konstruksi yang di kerjakan pada site dalam metode ini, semuanya telah terselesaikan di pabrik. Rumah "manufactured" di bangun di atas sebuah bingkai besi, dan di giring dengan rodanya sendiri (bukan truk), kemudian di letakkan pada sebuah tempat dengan tiang tiang penyangga, atau dengan sebuah bingkai beton. Di beberapa kasus, roda yang di gunakan untuk menggiring rumah ke tapak tidak di lepaskan, hanya di tutupi dengan  skirting (dinding yang tampak seperti pondasi pada kaki bangunan).




13 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Solar roof tile - Atap bertenaga matahari

Solar roof tile adalah rekaan baru yang dapat sangat menolong dalam penghematan penggunaan energy dan dapat mengurangi biaya tagihan listrik anda. Tenaga matahari adalah sesuatu yang dapat menghasilkan begitu banyak energy untuk kebutuhan rumah anda tanpa biaya yang besar. Ada cukup banyak solusi energy alternatif yang lebih menarik akhir akhir ini tetapi energy matahari adalah sesuatu yang tidak terbatas dan paling mudah di temukan.

genteng keramik dengan tenaga surya
premoroofing

genteng keramik dengan tenaga surya
solar roof tile: amage courtesy by architectureadmirers





Memiliki rumah yang nyaman namun tetap hemat energy adalah sebuah masalah besar yang harus kita selesaikan. Dengan polusi besar besaran dan penggunaan material tidak ramah lingkungan yang telah merusak planet ini, kita harus mulai mempertimbangkan cara lain membawa kenyamanan tersebut di rumah kita,  tentu tidak slalu harus dengan menebang pohon dan merusak ekosistem alami.

genteng keramik dengan tenaga surya
solar roof tile: amage courtesy by architectureadmirers

Di masa lalu solar sistem ini sangat mahal dan tidak setiap orang dapat membeli dan mengimplementasikan pada rumah mereka. Di masa kini solar sistem tidak lagi menjadi sesuatu yang mahal, orang orang dapat dengan mudah mengimplementasikan pada rumah mereka dan menggunakannya sepanjang tahun. Perlu di ketahui solar sistem mempersaratkan orientasi yang tepat terhadap cahaya matahari sehingga sistem ini bisa bekerja sempurna dalam menyediakan energi alternatif.

genteng keramik dengan tenaga surya
solar roof tile: amage courtesy by architectureadmirers

Keramik Solar photovoltaic ini sangat nyaman di lihat dan jauh lebih baik dari model lama yang menempel pada atap rumah. Panel panel tersebut dapat di lepas dan digantikan, ini adalah inovasi baru dan bekerja sangat efektif! Atapnya terbuat dari tanah liat biasa  yang memiliki solar panel kecil di dalamnya yang akan menyerap energy matahari. Pemasangan panel panel tersebut sangat mudah karena bentuknya. Panel panel tersebut menghasilkan energy yang begitu  besar namun disisi lain bentuknya juga kecil dan fleksibel.


genteng keramik dengan tenaga surya
solar roof tile: amage courtesy by gizmodo
Terdapat juga solar tile bening dengan penampilan yang sangat menarik. Keramik keramik itu juga sangat tahan terhadap segala kondisi cuaca, terbuat dari plexiglas atau PMMA, material ini bahkan jauh lebih baik karena dapat menyerap lebih banyak sinar matahari yang menerpanya dan menghasilkan 90% energi yang di butuhkan untuk rumah anda.



Thursday, November 12, 2015

Burj khalifa dan U.S Bank tower adalah dua bangunan yang memiliki permasalahan tersebut paling besar. Bangunan tidak lagi di buat untuk mewadahi aktifitas manusia sebanyak mungkin tetapi bangunan telah di buat bagaimana agar bisa setinggi mungkin. Bagian lantai lantai teratas bangunan ini di buat agar bagaimana bangunan bangunan ini bisa setinggi mungkin dan sayangnya tidak pernah digunakan. 

ilustrasi: image courtesy by kingdomtower






Council of tall buildings and urban environments “CTBUH”sebuah organisasi non profit telah memantau bangunan bangunan tinggi ini, baru saja telah merilis data tentang ruang ruang yang tidak di gunakan pada gedung gedung tinggi.

image courtesy by dailymail

Mereka menyimpulkan bahwa gedung gedung tertinngi tersebut tidak seharusnya begitu tinggi jika mengikuti aktifitas fungsinya. Dengan ketinggian 830 meter, sebagian besar ruangannya tak ber isi, bahkan sampai dengan ketinggian 244 meter. Jika ketinggian 244 meter ini dipisahkan menjadi satu bangunan gedung yang baru, gedung tersebut masih masuk dalam 11 besar gedung tertinggi di eropa.

image courtesy by architectureadmirers

Tidakkah kita menyadari ada sebuah permasalahan yang pelik di situ?? sebagai seorang arsitek tentu ini sebuah pilihan yang sulit bagi sebagian orang, namun mungkin cukup mudah bagi sebagian lainnya. Ada sebuah loyalitas terhadap profesi di situ tapi disisi lain ada sebuah kebanggaan. Tidak perlu pada desain bangunan tinggi di dunia, anda akan di pertemukan dengan kondisi kondisi seperti ini selama berpraktek profesi. Bagi sebagian arsitek sulit di putuskan bagi sebagian lainnya cukup mudah, pertanyaannya bagaimana dengan kita??





Wednesday, November 11, 2015

11 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

3d printing construction technology

3d printing adalah hal yang sangat baru di bidang konstruksi tetapi bukanlah hal baru di bidang lainnya, teknologi ini telah lama digunakan dalam industri penerbangan, otomotif, arsitektur bahkan fashion. Didalam industri penerbangan 3d printing digunakan untuk membuat mokap modeling dengan skala nyata untuk sebuah bagian model pesawat dan bahkan bagian dari pesawat itu sendiri.

3d printing for construction pertama di dunia
printed house: image courtesy by slashgear







Dalam bidang otomotif teknologi ini juga terus di kembangkan untuk bisa menjawab kebutuhan produksi yang lebih efisien namun tetap efektif dan fungsional. Adalah Oak Ridge National Laboratory yang berbasis di U.S America sangat berfokus mengembangkan teknologi ini di bidang otomotif, adapun dalam bidang arsitektur teknologi ini telah ramai di gunakan untuk pembuatan miniatur bangunan dan yang sejenisnya.


Barulah sekitar awal tahun 2014  lalu beberapa negara merilis tentang pengembangan teknologi ini untuk kebutuhan  konstruksi dan di antara yang paling maju dalam bidang ini adalah cina. Pada 29 maret 2014 lalu sebuah perusahaan konstruksi bernama WinSun Decoration Design Engineering Co. telah menyelesaikan 10 rumah 3d printing, dimana masing masing rumah berluasan kurang lebih 200 m2, terletak di shanghai china. Bangunan bangunan tersebut di kerjakan secara keseluruhan berbahan beton dengan menggunakan sebuah 3d printing raksasa, dan masing masing rumah membutuhkan biaya sekitar 4800 dolar.



Hanya berselang 10 bulan lamanya di atas tanah seluas 11,840 kaki persegi perusahaan yang sama yaitu WinSun Decoration Design Engineering Co mengumumkan bahwa mereka  telah menyelesaikan sebuah apartemen 5 lantai yang merupakan bangunan 3d printing tertinggi pertama di dunia dan sebuah villa yang juga merupakan sebuah villa 3d printing pertama di dunia.

apartment dan villa: image courtesy by 3ders



11 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Smart parking sistem

Permasalahan parkir adalah permasalahan yang akan terus menghantui pertumbuhan kota kota di indonesia, dimana regulasi tentang pengendalian jumlah kendaraan bermotor masih belum menjadi prioritas, memang solusi solusi seperti ini bukanlah solusi jangka panjang dimana kebutuhan parkir akan terus meningkat selama tidak ada regulasi yang mengatur tentang jumlah kendaraan bermotor dan transformasi ke transportasi massal.

Sistem parkiran cerdas
parkiran cerdas: image courtesy by exceedconstruction



Dalam video ini terlihat jelas akan kemudahan instalasi dan betapa efektifnya sistem ini mengurangi jumlah lahan yang di butuhkan untuk parkir. Sistem parkir ini tersedia dalam beberapa tipe berdasarkaan jumlah kendaraan yang bisa terparkir mulai dari yang paling kecil adalah 4 mobil, kemudian 6, 8, 10, sampai dengan 16 mobil.




image courtesy by my-smart parking
Kita di indonesia sangat membutuhkan sistem sistem seperti ini, paling tidak sampai pada saat dimana regulasi regulasi tentang kendaraan bermotor lebih berpihak kepada lingkungan dan efektifitas jangka panjang, walaupun itu tidak pasti waktunya, kita berharap akan ada masa itu, semoga saja.


Tuesday, November 10, 2015

10 november 2016

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu


Botol plastik dan bambu?? sederhanakan?? tapi di tangan arsitek yang tepat hasilnya akan jauh berbeda! hal ini juga menentukan kualitas seorang arsitek, di dukung dengan dokumentasi dan publikasi yang benar maka akan menghasilkan sebuah efek komunikasi yang sangat efektif.

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Bottle Sail: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Bottle Sail: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC




Bottle sail adalah salah satu karya arsitektur bambu dan bottle biro ini, dengan luas kurang dari 16m2 ini meraka sukses mengkreasikan karya yang menginpirasi orang orang didunia. Bottle sail di jelaskan sebagai bagian dari rangkaian project pengembangan komunitas, di mana tujuan dari bangunan ini di buat adalah untuk meningkatkan kualitas agrikultur, ruang sosial penghubung masyarakat, menolong orang dengan HIV /AIDS  untuk rehabilitasi sosial.

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Bottle Sail: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Karya lain dari biro ini yang juga tidak kalah menginspirasi adalah Vegetable Nursery House, sebuah rumah pembibitan tanaman sayur sayuran terletak tepat di lokasi pertanian, rumah ini juga berfungsi sebagai tempat peristirahatan para petani di sela sela kesibukan bertani dan tidak kalah menarik rumah ini juga menjadi tempat berkunjung dan belajar bagi anak anak mengenai sayuram.

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Vegetable Nursery House: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Dengan luas kurang lebih 6m2 dan tinggi 3,6m bentuknya sangat unik, menarik namun tetap sederhana, bangunan ini memberikan kesan yang sangat kuat pada ladang pertanian ini. Rumah pembibitan ini terbuat dari sekitar 2000 botol plastik bekas yang di kumpulkan oleh para pelajar dan komunitas, penggunaan botol plastik bertujuan meredam sinar matahari secara langsung dan mengatur kualitas suhu di dalam rumah pembibitan.

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Vegetable Nursery House: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Desain berikutnya adalah desain yang membawa biro ini menang dalam festival karya arsitektur dunia tahun 2015 ini pada kategori Civic and Community. Cam Thanh Community House, berlokasi di vietnam, dengan arsitek Hoang Thuc Hao, Pham Duc Trung, Nguyen Thi Minh Thuy, Le Dinh Hung dan Vu Xuan Son  dengan biro arsiteknya 1+1>2 Intenational Architect JSC.

Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Cam Thanh Community House: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Berlokasi di sisi tenggara hanoi, sebuah tujuan wisata di tengah vietnam dengan suku tradisional dan pantai yang mempesona, Cam Thanh di kenal dengan hutan mangrovenya,crisscrossed waterway, hutan kelapa dan desa desa kecil yang menjulang. Meskipun memiliki banyak potensi Cam Thanh masih merupakan wilayah yang miskin dengan standar hidup yang rendah.


Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Cam Thanh Community House: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC

Melalui biro 1+1>2 area ini di sulap menjadi area yang lebih produktif, dan memenangkan salah satu kategori pada festifal karya arsitektur dunia dan  mensejajarkannya besama beberapa biro arsitektur lainnya yang telah  mendunia terlebih dahulu semisal OMA dan BIG. Cam thanh didesain untuk memenuhi kebutuhan, sebagai pusat dari komunitas masyarakat, termaksud bagian dari tiga bangunan lainnya menyediakan sebuah zona yang terintergrasi. Dengan menggunakan partisi fleksibel, ruangnya dapat di modifikasi agar dapat menyesuaikan terhadap kebutuhan lainnya seperti aktifitas pertemuan, pameran, event, yang di padukan dengan perpustakaan, tempat pelatihan dan cafetaria.


Rumah kebun unik dari botol bekas dan bambu
Cam Thanh Community House: image Courtesy of 1+1>2 International Architecture JSC
Biro ini bukan tidak memiliki desain bangunan yang lebih modern dengan beton dan metal, tetapi mereka tahu pasti bersaing dengan itu bukanlah pilihan yang sesuai, telah begitu banyak biro yang melakukan hal serupa mempubikasikan karya dengan beton dan metal. Melalui desain desain yang sederhana seperti rumah pembibitan sayur dan rumah botol tadi desain biro ini di publikasikan pada jurnal jurnal arsitektur di dunia, perlahan tetapi pasti karakter mereka mulai di terima. Di indonesia cukup banyak biro biro sekelas mereka tetapi strategi strategi publikasi dan dokumentasinya mungkin harus di perbaharui.



Monday, November 09, 2015

9 november 2015

Bismillahirrahmanirrahim

 - بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

Berbicara mengenai software 3d tidak akan pernah ada habisnya, akan selalu lahir generasi software baru yang lebih sesuai dengan zaman tertentu, ketika autodesk auto cad telah memimpin pasar gambar 2d dan 3d, muncullah discreet dengan produk discreet 3ds max, dimana awalnya para pengguna auto cad 3d masih kurang nyaman mengugunakannya dengan berbagai alasan salah satu di antaranya misalnya interface dan tools yang di nilai terlalu ribet. Beberapa tahun lalu auto desk kemudian membeli software ini dari discreet dan menjadi 3ds max yang kita kenal sekarang yaitu auto desk 3ds max.


Kemudian lahir generasi google sketchup, meskipun awalnya software ini di tujukan untuk software suport untuk google map, namun kemudahan dalam penggunaannya menarik pengguna software 3d yang begitu besar. Belajar dari bagaimana google sketchup bisa diterima oleh para pengguna 3d adalah hal yang paling mudah untuk menggambarkan software apa yang memiliki potensi masa depan.






Perlu di pahami bahwa 3d dalam konteks software 3d memiliki paling tidak 2 makna yaitu modeling software dan  rendering software. Modeling software seperti 3ds max dan sketchup membutuhkan  plugin tambahan untuk peoses renderingnya yang paling populer adalah misalnya vray rendering, dan atau meng import modeling tersebut ke software rendering. Untuk modeling software saya penulis berpikir bahwa google sketchup masih akan terus memimpin maklum pesaingnya tidak ada hehehehe.

Pembahasan software 3d kita kali ini adalah 3d dalam konteks software rendering ( bukan plugin rendering yah ), apa yang menjadi alat ukur kami menilai bahwa software ini akan menjadi software masa depan??


yang pertama. kemampuan menjawab kecenderungan users atau pengguna yang bersifat templates atau menyukai yang mudah mudah saja

yang kedua. kemampuan menjawab tuntutan pasar 3d yang mengiginkan kualitas terbaik namun dengan waktu yang singkat.

yang ketiga. dari sisi bisnis 3d dua kemampuan di atas dapat mendudukkan dua permasalahan yang akan di hadapi dalam masa depan bisnis ini yaitu biaya produksi yang lebih murah karena kemudahan yang di tawarkan oleh software dan tuntutan pasar yang cenderung menyenagi biaya yang murah dan cepat.

yang keempat. software software ini secara optimis telah terus melakukan perubahan dan hasilnnya mengagumkan, di luar ekspektasi. 

yang kelima. harga software ini bersaing di pasaran ( software aslinya yah bukan bajakan )

yang keenam. tidak membutuhkan kualitas komputer yang begitu hebat untuk penggunaannya, di sisi lain super komputer seperti BOXX harganya semakin terjangkau

Di urutan pertama dari software 3d yang akan menjadi masa depan adalah LUMION, eits jangan anggap remeh dulu!!! lihat saja video versi terbaru dari lumion 6 ini, di versi ke 9 atau ke 10 akan jauh lebih mutakhir lagi, dan itu hanya tinggal setahun atau dua tahun kedepan



Diurutan ke dua adalah TWINMOTION


Dan diurutan ketiga adalah LUMENTRT


Demikian pembahasan kita kali ini semoga bermanfaat (cnk)


akses terus ribuan informasi arsitektur terupdate!
GABUNG KOMUNITAS BERBAGI MODEL RUMAH MINIMALIS 2019 KLIK DI SINI UNTUK BERGABUNG !!!!




Author

My photo
Ali Said, ST
ali said adalah lulusan arsitektur universitas hasanuddin tahun 2010, sehari hari bekerja sebagai profesional arsitek, lebih khusus mendesain rumah dan perumahan, di sela sela kesibukannya juga aktif menulis sebagai blogger desain dan arsitektur

Daftar Isi

Lingkar Media. Powered by Blogger.

Popular Posts 7 days